Sekilas Madrasah

Kepala MAN Asahan Apresiasi Prestasi PKS di Jambore PKS se Asahan

Kisaran (Humas). Kepala MAN Asahan apresiasi prestasi PKS di Jambore PKS se-Asahan, Selasa, (11/2). Kepala MAN Asahan Ramli, S.Ag, M.Pd. didampingi wakil kepala madrasah (WKM) bidang kesiswaan dalam memberikan tropy kepada anggota PKS yang meraih juara dalam kegiatan jambore PKS se Asahan yang diadakan di Pondok Melati Kecamatan Air Joman.

“Apa yang kalian dapatkan merupakan hasil dari kerja keras kalian selama berlatih setiap harinya dalam mempersiapkan kegiatan ini. Dalam meraih prestasi jangan pernah puas bukan berarti kita kufur akan prestasi,” terang Ramli.

Ramli mengungkapkan prestasi yang diraih oleh PKS dari setiap kegiatan terus membawa prestasi dan tentunya dapat mengharumkan nama madrasah.

“Kami bangga kepada PKS yang selalu konsisten dalam berlatih dan bertanding pada kegiatan-kegiatan luar. Teruslah untuk berlatih menempah diri menjadi pribadi yang handal pada profesinya (di organisasinya;red) dan pribadi yang berpengetahuan pada disiplin ilmu yang difokuskan,” tutup Ramli.

Prestasi yang diraih PKS pada Jambore se Asahan adalah juara 1 senam lalu lintas, juara 2 LCC, juara harapan 1 keindahan gapura, juara harapan 3 tarik tambang, juara 2 futsal, juara 2 yel-yel, juara 3 voli, juara 2 tapak tilas, juara harapan 3 vokal, juara 2 menari, juara 1 terompa, juara harapan 1 kebersihan tenda, juara 2 lomba voli. (Akalbi)

http://sumut.kemenag.go.id/berita-23605-kepala-man-asahan-apresiasi-prestasi-pks-di-jambore-pks-se-asahan.html