Berita UtamaSekilas Madrasah

Tips Sha az Adzanni Siswa Berprestasi MTQ tingkat Kabupaten

Kisaran (Inmas). Siswa MAN Asahan kelas XI yang biasa dipanggil Sha’az ini merupakan juara satu umum cabang tilawah Al Qur-an pada gebyar madrasah di tahun 2019 yang sebelumnya juga menyabet juara tiga cabang tilawah Al Qur-an pada MTQ Kabupaten 2019. “Alhamdulillah, apa yang saya capai sudah cukup memuaskan tapi saya punya target bisa sampai ke kancah nasional pak,” demikian kata Sha’az, Senin (03/2).

“Pertama saya termotivasi dari video-video yang konten tentang tilawah di youtube mulai kelas enam sd, dari melihat video kemudian saya belajar untuk autodidak tapi saya rasa tidak cukup, karena kerurangan dan kesalahan yang saya lakukan. Terus saya harus mencari guru,” terang Sha’az saat membagikan rahasia dibalik prestasinya.

Menurut Sha’az dalam mencari guru untuk mengaji harus yang pas atau sesuai dengan yang dibutuhkan, “Misalnya kita kurang di irama jadi kita bisa mencari guru yang bisa mengajari atau memperbaiki kita dalam hal irama, jadi untuk guru saya itu terbilang banyak karena untuk irama saya punya guru sendiri, untuk guru tajwid pun demikian untuk tahfidz,” terang Sha’az.

Selain itu, Sha’az mengatakan bahwa yang terpenting itu adalah dukungan keluarga, “Dukungan keluarga ini banyak jenis dan caranya, kalau dukungan keluarga kepada saya adalah mendukung penuh apa yang saya lakukan, saya cita-citakan hingga nanti saya benar-benar mencapai pada puncak”, ungkap Sha’az.

Sha’az juga pernah meraih juara satu umum pada MTQ tingkat Provinsi cabang Tahfidz satu juz pada tahun 2016.(Akalbi)

https://sumut.kemenag.go.id/berita-23406-tips-sha-az-adzanni-siswa-berprestasi-mtq-tingkat-kabupaten.html