Pemberian Reward Kepada Peserta Didik Yang Meraih Prestasi di Berbagai Even
Kisaran (Humas). Suatu kebanggaan apabila bisa mengukir dan meraih prestasi pribadi maupun mewakili nama madrasah dalam even-even lomba atau sebuah kompetisi. Seperti yang dirasakan para peserta didik MAN Asahan yang berhasil meraih berbagai prestasi pribadi dan prestasi yang membawa nama madasah.
Berkaitan hal tersebut, Kepala MAN Asahan Dra. Hj. Elda Ayumi, M.Si memberikan sebuah reward atau cinderamata sebagai bentuk apresiasi madrasah kepada para peserta didiknya, yang pada kesempatan ini diberikan untuk peraih prestasi pada lomba MTQ tingkat Kabupaten Asahan, Lomba Debat dan Lomba Video Kreatif Law Fair 2023 Batch I Fakultas Hukum Universitas Asahan (UNA) dan Turnamen Futsal Pelajar SMA Kabupaten Asahan, Tanjungbalai, Batubara, Labuhan Batu dan Simalungun beberapa waktu lalu.
Seperti yang sudah pernah disampaikan sebelumnya oleh Kepala MAN Asahan Dra. Hj. Elda Ayumi, M.Si, bahwa madrasah akan memberikan reward kepada peserta didik MAN Asahan yang dapat meraih prestasi dibidang akademik maupun non akademik, sepanjang masa kepemimpinannya di MAN Asahan.
Pemberian reward dilaksanakan setelah kegiatan apel pagi rutin di lapangan MAN Asahan, Rabu (08/03(2023) dan diberikan langsung oleh Kepala MAN Asahan Dra. Hj. Elda Ayumi, M.Si dan diikuti oleh Bapak/Ibu Pendidik dan Tenaga Pendidik MAN Asahan yang turut hadir mengikuti kegiatan ini. (wd)