Berita Utama

Liga Semester MAN Asahan Telah Dimulai, Peserta Didik Sangat Antusias Mengikutinya

Kisaran (Humas). Liga Semester MAN Asahan Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2022/2023 telah dimulai pada  Jum’at (16/12) kemarin, dan terlihat antusiasme para peserta didik MAN Asahan untuk mengikuti atau hanya sekedar menonton pertandingan demi pertandingan cabang olahraga yang dimainkan.

Tak ketinggalan Kepala MAN Asahan Dra. Hj. Elda Ayumi, M.Si serta pendidik MAN Asahan juga turut menyaksikan pertandingan cabang olahraga futsal ataupun volly yang dimainkan di lapangan MAN Asahan pada hari ini, Sabtu (17/12).

Seperti yang terpantau dilapangan, jalannya pertandingan futsal putera yang dilaksanakan mulai pukul 08.00 s.d 12 WIB berjalan aman dan tertib. Peserta didik yang bertanding membawa nama kelasnya masing-masing bermain dengan menjunjung tinggi sportivitas, seperti pesan Kepala MAN Asahan Dra. Hj. Elda Ayumi, M.Si pada acara pembukaan liga semester kemarin. Sama halnya dengan pertandingan futsal, pertandingan volly puteri juga berjalan dengan aman dan tertib walaupun banyak suporter-suporter antar kelas saling beradu jargon untuk mendukung teman-teman kelasnya.

Peserta didik MAN Asahan sangat antusias dalam kegiatan-kegiatan olahraga seperti ini, banyak terlihat bakat-bakat peserta didik MAN Asahan yang muncul satu persatu. Dan ini bisa menjadi modal bagi MAN Asahan untuk terus memberikan pembinaan kepada peserta didik dalam bidang olahraga.

Kepala MAN Asahan Dra. Hj. Elda Ayumi, M.Si berharap dengan kegiatan liga semester ini, MAN Asahan dapat menemukan calon-calon atlet untuk cabang olahraga futsal dan volly serta dapat membawa nama MAN Asahan berkancah di tingkat kabupaten dan provinsi dibidang olahraga futsal maupun volly. (wd)