Berita Utama

Atlet Petanque MAN Asahan Raih Emas dan Dua Perunggu pada Kejurprov Petanque Piala Gubernur Sumut 2025

Kisaran (Humas). Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh peserta didik MAN Asahan pada ajang Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Petanque Piala Gubernur Sumatera Utara Tahun 2025 yang berlangsung pada 18–20 Desember 2025 di Lapangan Petanque Kampus II UPMI Medan. Dalam kejuaraan bergengsi tingkat provinsi tersebut, atlet Petanque MAN Asahan berhasil meraih satu medali emas dan dua medali perunggu dari berbagai kategori junior.

Medali emas diraih pada Kategori Double Man Junior atas nama Muzaki Panjaitan yang berpasangan dengan Sandi Wibowo. Keduanya tampil impresif dengan menunjukkan kekompakan dan strategi permainan yang matang hingga berhasil keluar sebagai juara.

Sementara itu, medali perunggu diraih pada Kategori Double Women Junior oleh Nur Intan Ramadhani yang berpasangan dengan Nazhira Aulia Rusydi (peserta didik MTsN 2 Asahan). Selain itu, Muzaki Panjaitan kembali menambah perolehan medali dengan meraih perunggu pada Kategori Single Man Junior, menegaskan konsistensinya sebagai atlet berprestasi.

Mendapat kabar tersebut, Kepala MAN Asahan, Dra. Hj. Elda Ayumi, M.Si, menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya atas capaian para peserta didik tersebut. Ia menegaskan bahwa prestasi ini merupakan hasil dari kerja keras, disiplin dalam latihan, serta dukungan dari berbagai pihak.

“Alhamdulillah, prestasi ini menjadi bukti bahwa peserta didik MAN Asahan mampu bersaing dan berprestasi di bidang olahraga. Terima kasih kepada para atlet, pelatih, serta seluruh pihak yang telah memberikan doa dan dukungan. Semoga capaian ini menjadi motivasi untuk terus mengharumkan nama madrasah,” ujar Elda Ayumi, Senin (22/12/2025).

Prestasi yang diraih para atlet Petanque MAN Asahan tersebut tidak terlepas dari pembinaan yang dilakukan secara berkelanjutan melalui kegiatan ekstrakurikuler olahraga. Latihan rutin, pendampingan pelatih, serta dukungan sarana dan prasarana menjadi faktor penting dalam membentuk kemampuan teknik, mental bertanding, dan sportivitas peserta didik.

Kepala MAN Asahan juga menyampaikan apresiasi khusus kepada pelatih Petanque MAN Asahan, Rusliadi, S.Pd, atas dedikasi dan pembinaan yang telah diberikan kepada para atlet. Menurutnya, peran pelatih sangat menentukan dalam membentuk kemampuan teknik, kedisiplinan, serta mental bertanding peserta didik hingga mampu meraih prestasi di tingkat provinsi.

“Terima kasih kepada pembina sekaligus pelatih petanque MAN Asahan, Rusliadi, S.Pd. Semoga prestasi ini menjadi langkah awal bagi peserta didik MAN Asahan untuk terus berkembang dan berjenjang. Kami berharap ke depan ada peserta didik MAN Asahan yang mampu menembus tingkat nasional dan menjadi atlet Petanque yang membanggakan daerah, madrasah, serta bangsa,” ujar Elda Ayumi.

Keberhasilan ini semakin mengukuhkan MAN Asahan sebagai madrasah yang tidak hanya unggul dalam bidang akademik, tetapi juga aktif dan berprestasi di bidang olahraga. Diharapkan, capaian tersebut dapat menjadi inspirasi bagi seluruh peserta didik untuk terus berlatih, berkompetisi secara sportif, serta menorehkan prestasi terbaik pada berbagai ajang ke depan. (wd)