Kasi Penmad Kemenag Kab. Asahan Gelar Rapat Dengan Kepala Madrasah Negeri Di MAN Asahan
Kisaran (Humas). Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Kab. Asahan H. Jamaluddin, S.Ag, MM menggelar rapat koordinasi dengan para kepala madrasah negeri se-Kabupaten Asahan di ruang rapat tata usaha MAN Asahan, Rabu (12/10).
Rapat koordinasi ini dihadiri oleh para kepala madrasah MAN, MTsN dan MIN dilingkup Kantor Kementerian Agama Kabupaten Asahan.
Adapun agenda rapat koordinasi kali ini membahas beberapa hal yaitu persiapan untuk kegiatan KKG-TK, penyaluran dana Program Indonesia Pintar (PIP), penyaluran pembayaran insentif guru madrasah di lingkup Kementerian Agama Kabupaten Asahan serta hal-hal penting lainnya.
Didalam rapat tersebut, Jamaluddin menyampaikan kepada seluruh para kepala madrasah negeri dilingkup Kantor Kementerian Agama Kabupaten Asahan supaya mendorong dan menjaga rasa kebersamaan dalam usaha meningkatkan hubungan silaturrahmi antar sesama kepala madrasah se-Kelompok Kerja Madrasah (KKM).
Ia juga menyampaikan kepada para kepala madrasah untuk mempersipakan data-data yang terkait dengan penyaluran dana PIP dan penyaluran insentif guru madrasah dan tetap berkoordinasi dengan Seksi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Kabupaten Asahan. (wd)